GURU KREATIF SDIT AULIYA, HASILKAN KARYA INOVATIF
Alhamdulillah, 2 guru SDIT AULIYA telah menghasilkan buku perdananya yang sudah terbit pada Januari 2020 ini.
Mengambil sudut pandang sebagai seorang pendidik, Ibu Lina Darlina menuangkan pengalamannya dalam sebuah buku bertajuk “Sepenggal Kisah Anak-anak Istimewa”.
Buku ini memiliki pesan bagi orang tua dan pendidik agar mampu menghargai ‘keistimewaan’ yang dimiliki setiap anak. Berbeda dengan goresan tinta Ibu Dian Risdian yang tak kalah menarik lewat kumpulan puisi yang memiliki makna mendalam. Guru Bahasa Indonesia yang akrab disapa Isdi ini mengingatkan kita betapa pentingnya literasi, dan hal tersebut yang beliau tanamkan pula kepada anak-anak didiknya. Dengan karya puisinya yang dimuat dalam buku antologi puisi bersama penulis puisi lainnya yang berjudul “Sebab Baka Adalah yang Kita Bawa” kita akan menemukan banyak hikmah yang berisi nasihat-nasihat kebaikan, kemanusiaan, pesan keislaman, atau belajar dari pengalaman. Semoga hadirnya karya-karya tersebut mampu memberikan inspirasi dan motivasi.