Majelis Taklim Auliya gelar kajian Hadist Arba’in An Nawawi ke-31 dengan tema ‘Persiapan Hidup Yang Sebenarnya (hakikat zuhud)’ bersama Ustadz Afdholi Rahman, M.A. yang diselenggarakan di Masjid Abdul Hamid SDIT Auliya pada Senin, (28/08/2023).

Dalam kajian yang disampaikan oleh Ustadz Afdholi Rahman, beliau menyampaikan tentang hakikat zuhud menurut pandangan para ulama “menurut para ulama, zuhud adalah tidak terlalu mencintai dunia” jelasnya. Penjelasan ini memberikan pandangan yang mendalam tentang bagaimana sikap dan pemahaman yang benar terhadap dunia dan materi.

Ustadz Afdholi Rahman menambahkan, bahwa menurut Al-Qur’an dan Hadist kebahagiaan sejati manusia terletak pada agama dan keimanan. Semakin tinggi tingkat keimanan dan agama seseorang, semakin baik ia dalam menghadapi dinamika kehidupan “semakin baik tingkat keimanan dan agama seseorang pasti orang itu akan baik dalam menjalani proses-proses kehidupannya.” tambahnya.

Beliau berpesan kepada seluruh jamaah yang hadir pada hari itu untuk jangan bergantung kepada masusia tetapi bergantunglah kepada Allah S.W.T

Dengan terselenggarakannya kajian ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi kita semua untuk meningkatkan keimanan dan mengarahkan hidup menuju tujuan yang lebih baik dalam perspektif agama dan akhirat.